Terdepan Kembangkan Pendidikan Inklusif di Indonesia, Pusat Difusi Inklusi UPI Konsisten Berkiprah Bagi UPI dan Masyarakat

- Publisher

Jumat, 5 Januari 2024 - 14:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG — Universitas Pendidikan Indonesia memiliki Lembaga Pusat Difusi Inklusi yang senantiasa konsisten berkiprah bagi masyarakat di Indonesia. Lembaga ini dibentuk berawal dari Peran UPI dalam menangani Pendidikan Inklusif yang sejalan dengan visi paradigma baru pendidikan yang berkeadilan dan menghargai keberagaman, serta akses belajar sepanjang hayat bagi semua.

Berawal dari implementasi dan pengembangan Tridharma Perguruan Tinggi pada Program Studi Pendidikan Khusus Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pendidikan Indonesia, kini bertranformasi menjadi lembaga tersendiri pada tingkat universitas dengan nama Pusat Difusi Inklusi UPI. Secara resmi Pusat Difusi Inklusi UPI berdiri, 31 Oktober 2023 Melalui Surat Keputusan Rektor UPI Nomor 2290/UN40/HK/2023 serta Surat Keputusan Rektor UPI Nomor 2291/UN40/HK/2023.

Baca Juga :  Ridwan Kamil Laporkan Hasil Tim Investigasi Al-Zaytun ke Menko Polhukam

Pusat Difusi Inklusi UPI bersifat transformatif dan universal, yang berperan untuk mengatasi tantangan pendidikan nasional, global serta mempromosikan universal design for learning dan sukses for all. Pusat Difusi Inklusi UPI terdepan dalam melakukan berbagai inovasi inklusi, penyediaan akses dan layanan responsif terhadap mahasiswa dan masyarakat. Lembaga ini tidak hanya sebagai perwujudan amanat undang-undang nomor 8 tahun 2016 Tentang Penyandang Disabilitas, serta sebagai rekognisi nasional dan internasional, juga sebagai lembaga yang memiliki kepeloporan dalam pendidikan inklusi di Indonesia.

Pusat Difusi Inklusi UPI dipimpin Dr. Yuyus Suherman, M.Si sebagai Ketua dan Rina Maryanti, M.Pd sebagai Sekretaris yang merupakan dosen Program Studi Pendidikan Khusus Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pendidikan Indonesia. Pusat Difusi Inklusi UPI Memiliki Dewan Pakar yaitu Prof. Dr. Endang, M.Pd, yang merupakan guru besar UPI dengan fungsi menjadi dewan pertimbangan dalam mengkaji berbagai isu dinamika perspektif keilmuan pendidikan inklusif dan esensi akomodasi yang layak serta layanan responsif terhadap mahasiswa disabilitas.

Penulis : Adi

Editor : Dhardiana

Sumber Berita : Humas UPI

Berita Terkait

Jasa Raharja Bekasi Melaksanakan PPKL Di SMAN 5 Tambun Selatan
Jasa Raharja Depok Gencarkan Sosialisasi Pajak dan Layanan Samperling
UPI Sediakan 11.894 Kuota pada SNPMB 2025
Melalui Program PPKL, Jasa Raharja Cirebon Tekan Angka Kecelakaan Lalu Lintas di Kalangan Pelajar
Jasa Raharja Adakan Kegiatan PPKL di DTA Miftahul Huda Kota Tasikmalaya
Melalui Program PPKL, Jasa Raharja Bandung Tekan Angka Kecelakaan Lalu Lintas di Kalangan Pelajar
Jasa Raharja Sukabumi Melaksanakan Giat PPKL di SMK Mutiara Qolbu Cianjur
Jasa Raharja Sukabumi Gelar Program PPKL di SMKN 1 Cianjur untuk Tingkatkan Kesadaran Keselamatan Lalu Lintas
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 14 Februari 2025 - 16:47 WIB

Jasa Raharja Kampanyekan Aksi Keselamatan denganPemasangan Stiker Reflektor pada Sepeda Motor dalam Kegiatan Pemeriksaan Kendaraan di Area Samsat Kota Cimahi

Jumat, 14 Februari 2025 - 15:39 WIB

Jasa Raharja Indramayu Sosialisasikan Operasi Keselamatan Lodaya Di Pondok Pesantren Al-Bahjah

Jumat, 14 Februari 2025 - 15:16 WIB

Jasa Raharja Kampanyekan Aksi Keselamatan dengan Pemasangan Stiker Reflektor pada Sepeda Motor dalam Kegiatan Pemeriksaan Kendaraan di Kecamatan Soreang

Jumat, 14 Februari 2025 - 14:36 WIB

Jasa Raharja Indramayu Pastikan Ketepatan Santunan

Jumat, 14 Februari 2025 - 13:33 WIB

Jasa Raharja dan Satlantas Polres Purwakarta berkolaborasi dalam Pemasangan Spanduk di Titik Rawan Laka

Jumat, 14 Februari 2025 - 12:22 WIB

Jasa Raharja Bersama Samsat Kota Tasikmalaya Gelar Pemeriksaan Pajak Kendaraan di Alun-Alun Taman Kota

Jumat, 14 Februari 2025 - 12:19 WIB

Jasa Raharja Bersama Polres Pangandaran & Dishub Laksanakan Ramp Check dan Pemeriksaan Kesehatan di Terminal Tipe B

Jumat, 14 Februari 2025 - 12:15 WIB

Kegiatan Samsat Nongki : Kolaborasi Samsat Pajajaran Kota Bandung dengan Jasa Raharja Bandung

Berita Terbaru

Berita Ekonomi

KPJR Cikarang Ke Rumah Duka Kecelakaan Maut Di Tambun Selatan

Jumat, 14 Feb 2025 - 15:41 WIB