Hengky Kurniawan Dilaporkan ke KPK, Ini Respon Gubernur Ridwan Kamil…

- Publisher

Minggu, 14 Mei 2023 - 12:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNGBupati Bandung Barat Hengky Kurniawan dilaporkan Aktivis Pemuda Bandung Barat ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), atas adanya dugaan gratifikasi pada proses rotasi dan mutasi jabatan di lingkungan pemerintah kabupaten (Pemkab), pada Kamis lalu.

Menanggapi hal ini, Gubernur Ridwan Kamil mengatakan semua masyarakat berhak untuk melakukan pengawasan terhadap pemerintah. Namun dia menyampaikan, setiap laporan sejatinya harus berdasarkan bukti-bukti kuat dan bukan sekedar terkaan atau dugaan. Khususnya di masa sekarang, menjelang tahun politik menyambut kontestasi Pemilu 2024.

Baca Juga :  DKKP Jabar Antisipasi Kasus PMK Baru

Sebab dalam tahun politik ini kata dia, banyak pihak yang memanfaatkan isu-isu sumbang hanya untuk menjatuhkan lawan politiknya guna mendapatkan apa yang mereka inginkan. Sehingga jangan sampai laporan dugaan yang dialami Hengky ini kata Emil, dijadikan peluang bagi pihak tertentu untuk menggerus elektabilitasnya.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Setiap masyarakat berhak melakukan pengawasan, asal berbasis fakta. Di tahun politik ini, kalau bisa mohon jangan merekayasa sesuatu yang tidak ada faktanya. Jadi dilaporkan itu hak warga. Namanya dumas, pengaduan masyarakat,” ujar Emil di Masjid Raya Al-Jabbar, Kota Bandung baru-baru ini.

Baca Juga :  Jasa Raharja Cabang Purwakarta melakukan Perpanjangan Memorandum of Understanding (MoU) dengan RSU PMC Subang

Dia pun membeberkan, selama kiprahnya baik menjadi Wali Kota Bandung maupun Gubernur Jawa Barat, dirinya kerap dilaporkan. Meski pada akhirnya tidak terbukti dan cenderung laporan yang telah terstruktur untuk menjatuhkan citranya di hadapan masyarakat.

“Saya juga sama, dalam sejarahnya banyak dilaporkan. Kan rata-rata terbukti fabrikasi (buatan),” ucapnya.

Penulis : Mahira Dzikra

Editor : Maura Dzakiya

Berita Terkait

Pemkot Bandung Siapkan Standar Pelayanan untuk Daycare
Perempuan Kepala Keluarga di Bandung Dapat Modal Usaha hingga Rp2 Juta
Wali Kota Bandung Tegaskan Paradigma Baru: Sampah Hari Ini, Habis Hari Ini!
Wali Kota Bandung: Segala Tindakan Premanisme akan Kami Tangkap!
Sekda Herman Suryatman Tinjau Langsung PSU Kabupaten Tasikmalaya
Tim Gabungan Pemprov Jabar Tutup tambang Ilegal di Cianjur
Satpol PP Tertibkan Sejumlah PKL di Kawasan GOR Saparua
Bupati Sumedang Salurkan Bantuan untuk Anak Yatim dari IKAHI

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 11:28 WIB

Terkait SPMB, Pemkot Bandung Tunggu Regulasi Final

Minggu, 20 April 2025 - 08:52 WIB

Kota Bandung Gaungkan Inklusivitas di Hari Peduli Autisme

Kamis, 17 April 2025 - 15:49 WIB

Wagub Jabar Dorong Pemerataan PTS di Seluruh Wilayah

Kamis, 10 April 2025 - 15:01 WIB

UPI Umumkan Bakal Calon Rektor, Ketua MWA Tegaskan Tahapan Berjalan Transparan dan Profesional

Sabtu, 29 Maret 2025 - 21:33 WIB

Ramadan FPEB UPI 2025: Momentum Meningkatkan Keimanan dan Ketakwaan

Rabu, 26 Maret 2025 - 18:40 WIB

UPI Resmi Buka Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru 2025 Jalur SNBT

Selasa, 25 Maret 2025 - 15:56 WIB

UPI Pertahankan Peringkat 1 di Indonesia dalam Bidang Pendidikan pada QS World University Rankings by Subject 2025

Selasa, 11 Maret 2025 - 14:53 WIB

Jasa Raharja Purwakarta Gelar Ngabuburit PPKL di Daerah Rawan Laka, Gandeng Pengajar SMK Negeri 2 Purwakarta

Berita Terbaru

Berita Daerah

Pemkot Bandung Siapkan Standar Pelayanan untuk Daycare

Senin, 21 Apr 2025 - 12:27 WIB

Pendidikan

Terkait SPMB, Pemkot Bandung Tunggu Regulasi Final

Senin, 21 Apr 2025 - 11:28 WIB

Chat Icon