Bupati Sumedang Ajak CEO Aiwood Cabinetry dari Cina Investasi di Sumedang

- Publisher

Sabtu, 3 Juni 2023 - 10:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TIONGKOK — Dalam pertemuan antara Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir dengan Founder dan CEO Aiwood Cabinetry Butting Engineering Management Joybold Holding Mr Jeff Tsu di Yixing Cina, Jumat (2/6/2023), menghasilkan beberapa hal penting. Salah satunya mengenai tawaran berinvestasi di Kabupaten Sumedang.

Aiwood Cabinetry Butting engineering Management Joybold Holding merupakan perusahaan di bidang “smart furniture” yang pasarnya sampai ke Amerika, bahkan bermaksud membuka pabrik di Indonesia.

“Sekarang ini Sumedang sedang mempersiapkan kawasan industri Buahdua, Ujungjaya dan Tomo sebagai Sumedang Industrialpolis. Saya harap Aiwood Cabinetry mau berinvestasi di sana,” kata Bupati Dony yang hadir bersama Forkopimda.

Bupati Dony menambahkan bahwa di sekitar calon lokasi industri tersebut tersedia potensi bahan baku untuk furniture dengan kualitas yang baik.

“Tidak hanya itu, Pemerintah Kabupaten Sumedang juga menjamin kemudahan berinvestasi di Sumedang,” tuturnya.

Dalam kesempatan tersebut, turut dibahas peluang kerja sama antara kedua belah pihak, khususnya dalam bidang tenaga kerja.

“Langkah selanjutnya Pemerintah Kabupaten Sumedang akan membahas bersama Dinas Tenaga Kerja Provinsi Jawa Barat dan Kabupaten untuk membuka peluang kerja sama dalam bidang tenaga kerja,” ujarnya.

Baca Juga :  Perjalanan Bertambah 30 Persen, Whoosh Siap Hadapi Momen Libur Lebaran Perdana

Dikatakan Bupati, kerja sama tersebut sangat memungkinkan mengingat adanya kesamaan prinsip antara tenaga kerja di kedua belah pihak.

“Tenaga kerja di Aiwood Cabinetry bekerja dengan budaya perusahaan yang memupuk dedikasi, kreativitas, nilai etika, dan dorongan bersama untuk menghasilkan produk berkualitas tinggi. Hal ini memiliki kesamaan prinsip dengan tenaga kerja yang ada di Indonesia, khususnya di Kabupaten Sumedang,” ujarnya.

Editor : Dhardiana

Sumber Berita : Humas Pemkab Sumedang

Berita Terkait

KAI Commuter Ikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Angkutan Lebaran 2025 Oleh KAI Group
Komitmen Tingkatkan Kinerja Halal : Bio Farma Terima Sertifikat Halal Vaksin BCG dari BPJPH
Wabup Buka Bazar Tebus Murah TerdePAN
Pelayanan Pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor dan SWDKLLJ Secara Jemput Bola di PT Dirgantara Indonesia
PT Jasa Raharja Kanwil Utama Jawa Barat Kunjungi KCIC dan KCI untukPerkuat Sinergi
Jasa Raharja Bekasi Proaktif mendatangi Tempat Kejadian Kecelakaan dan Rumah Ahli Waris untuk Kepastian Jaminan dan Tepat Penerima Santunan
Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama antara Jasa Raharja Cabang Bandung dengan Blue Bird dan Big Bird Kota Bandung
Motorola Kembali ke Indonesia, Luncurkan moto g45 5G dengan Harga Spesial Ramadan

Berita Terkait

Jumat, 28 Februari 2025 - 17:09 WIB

Keutamaan Puasa di Bulan Ramadan: Meraih Keberkahan dan Pahala Berlimpah

Jumat, 28 Februari 2025 - 11:07 WIB

Menyiapkan Diri Menjelang Ramadan: Tips agar Ibadah Lebih Optimal

Kamis, 15 Agustus 2024 - 06:03 WIB

Pelarangan Jilbab Paskibraka, DPP Gema Keadilan sebut itu pelecehan Pancasila

Jumat, 28 Juni 2024 - 18:03 WIB

Bey Machmudin Dampingi Menteri Zulkifli Hasan Resmikan Masjid Al-Ihsan Bandung

Senin, 3 Juni 2024 - 14:40 WIB

Bey Machmudin Sebut Peran Tim Pemeriksa Kesehatan Hewan Pastikan Hewan Kurban Sesuai Syariat Islam

Minggu, 12 Mei 2024 - 12:11 WIB

Bey Machmudin Lepas Keberangkatan Jemaah Haji Kloter Pertama Embarkasi Jakarta-Bekasi

Minggu, 12 Mei 2024 - 10:31 WIB

Bey Machmudin Lepas Keberangkatan Jemaah Haji dari Bandara Kertajati

Sabtu, 4 Mei 2024 - 22:01 WIB

Sekda Herman Suryatman Sebut MTQ Perkuat Ukhuwah Islamiah

Berita Terbaru