Pasca merger Pelindo, IPC TPK kian gesit torehkan prestasi

- Publisher

Selasa, 18 Oktober 2022 - 22:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA – Satu tahun pasca merger Pelindo, IPC Terminal Petikemas/IPC TPK salah satu anak usaha Subholding Pelindo Terminal Petikemas menorehkan prestasi terkait inovasi operasi dan pelayanan. Salah satunya meraih penghargaan dari ajang penghargaan internasional The Sixth Global Ports Forum Awards 2022 kategori Customer Value Creator Port/Terminal of the Year 2022 yang berlangsung di Dubai September lalu.

 “Menjadi kebanggaan bagi kami IPC TPK menjadi satu-satunya perwakilan operator terminal dari Indonesia yang mendapatkan penghargaan pada ajang The Sixth Global Ports Forum Awards 2022. Penghargaan ini menjadi symbol apresiasi dan pengakuan internasional atas kinerja pelayanan IPC TPK” ujar David Sirait, Direktur Utama IPC TPK, di Jakarta, Selasa (18/10).

Baca Juga :  Kurang dari 24 Jam Jasa Raharja Serahkan Santunan Kecelakaan Tragis di Ciamis

 Kilas balik setelah merger Pelindo disahkan, beberapa langkah strategis dilakukan seperti mendatangkan 9 (sembilan) layanan baru yang sandar IPC TPK dengan menggandeng perusahaan pelayaran ternama diantaranya Kaiso Line, Mediterranian Shipping Company (MSC), Meratus Line, Bengal Tiger Line, Gold Star Line, Regional Container Lines (RCL) dan Kalypso Compagnia Di Navigazione (KCN).  

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

 Diawali dengan pelayanan MV Atlantic Pioneer yang menjadi tanda IPC TPK menindaklanjuti arahan Menko Marves terkait dengan pemangkasan biaya logistik nasional dan transit time dengan memberikan pelayanan Direct Call to Persian Gulf. Kemudian sandarnya MV MSC Tianshan dengan LOA 334 meter milik pelayaran MSC yang dilayani oleh IPC TPK dengan jumlah petikemas sebanyak 2.000 boxes empty container dalam rangka mendukung program pemerintah mengatasi kelangkaan peti kemas dalam negeri. Pada Juni lalu, IPC TPK kembali menembus rekor baru dengan melayani MV Hammonia Lipsia milik pelayaran KCN yang berlayar langsung menuju dataran Mediterrania (Eropa). 

Baca Juga :  Pindad dapat pesanan 5.000 unit Maung

Berita Terkait

KAI Sebut Layanan Kereta Luxury dan Panoramic Semakin Diminati Masyarakat
Jasa Raharja dan RSUD Kabupaten Subang Tandatangani Komitmen Bersama Kepatuhan membayar Pajak Kendaraan Bermotor
Jasa Raharja Bekasi Bagikan Voucher Makanan Cepat Saji Sebagai Bentuk Apresiasi Bagi Wajib Pajak yang Taat Bayar
Direktur Utama PT Jasa Raharja Menghadiri Pembukaan Pameran Otomotif GIIAS Bandung 2024
Jasa Raharja, BRI dan Bapenda Kabupaten Purwakarta Tandatangani Komitmen Bersama Kepatuhan membayar Pajak Kendaraan Bermotor
PT INTI (Persero) Cetak Rekor Kinerja Terbaik, Bukti Keberhasilan Restrukturisasi Keuangan
PT Dirgantara Indonesia Peduli Lingkungan, Serahkan 48 Bibit Pohon ke Tiga Kelurahan di Bandung
Bali International Airshow 2024: PTDI Bawa PesawatN219, Jadi Ikon Pengembangan Ekosistem Dirgantaradi Bali Utara