Tim Pembina Samsat Kota Sukabumi Laksanakan Operasi Gabungan Pajak Kendaraan Bermotor

- Publisher

Senin, 24 Februari 2025 - 17:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUKABUMI – Tim Pembina Samsat Kota Sukabumi melaksanakan operasi gabungan pajak kendaraan bermotor guna meningkatkan kesadaran masyarakat dalam memenuhi kewajiban membayar pajak kendaraan dan Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ). Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Cabang Jasa Raharja Sukabumi, Bapak Wahyu Pria Wibowo, SE, didampingi oleh PJ Samsat Kota Sukabumi, Ibu Ai Omah Nuryamah, serta sejumlah pejabat dan jajaran terkait.

Turut hadir dalam kegiatan ini Kepala P3DW Kota Sukabumi, Bapak H. Iwan Juanda, S.Pd., MMPd., Kepala Tim P3DW Kota Sukabumi, Bapak Heri Nuralamsyah, S.Sos., M.M., Kepala TU P3DW Kota Sukabumi, Bapak Uskandar, S.KM., MH, serta jajaran lainnya. Selain itu, hadir pula Kanit Turjawali Satlantas Polres Sukabumi Kota, Ipda Dodi Iskandar, beserta personel Satlantas Polres Sukabumi Kota yang turut mendukung kelancaran operasi ini.

Baca Juga :  Jasa Raharja Samsat Sumedang Memastikan Pelunasan Pajak Kendaraan dan Sumbangan Wajib Kendaraan Terlibat Kecelakaan Lalu Lintas

Operasi gabungan ini bertujuan untuk meningkatkan kepatuhan masyarakat dalam membayar pajak kendaraan bermotor sekaligus memberikan edukasi terkait pentingnya kontribusi pajak dalam pembangunan daerah. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan kesadaran masyarakat akan kewajiban membayar pajak kendaraan dapat meningkat, sehingga pendapatan daerah dari sektor pajak kendaraan bermotor semakin optimal.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam kesempatan ini, Wahyu menyampaikan pentingnya pembayaran SWDKLLJ sebagai bentuk perlindungan bagi pengguna jalan apabila mengalami kecelakaan lalu lintas. “Pembayaran SWDKLLJ sangat penting untuk memberikan perlindungan bagi masyarakat yang menjadi korban kecelakaan lalu lintas. Kami mengimbau kepada seluruh wajib pajak agar membayar pajak kendaraan tepat waktu untuk mendapatkan manfaat perlindungan ini.

Baca Juga :  Wabup Sumedang: Penderita HIV/AIDS Akan Tetap Diperhatikan

Sementara itu, Iwan Juanda menegaskan bahwa operasi gabungan ini merupakan langkah strategis dalam meningkatkan kepatuhan masyarakat. “Kami akan terus melakukan sosialisasi dan pendekatan kepada masyarakat agar semakin sadar akan kewajiban mereka dalam membayar pajak kendaraan.,” ungkapnya.

Dengan adanya operasi gabungan ini, diharapkan dapat menciptakan kepatuhan yang lebih tinggi dari masyarakat dalam membayar pajak kendaraan bermotor, sehingga dapat memberikan dampak positif bagi pembangunan dan kesejahteraan masyarakat di Kota Sukabumi.

Editor : Shireni

Sumber Berita : Humas Jasa Raharja

Berita Terkait

Wabup Buka Bazar Tebus Murah TerdePAN
Apresiasi Bagi Wajib Pajak Yang Taat Bayar PB dan SWDKLLJ Tepat Qaktu
Jasa Raharja Sukabumi Sinergi dengan Perumda BPR Sukabumi Terkait KepatuhanPembayaran Pajak dan SWDKLLJ dan Dilanjutkan dengan PenandatangananKomitmen Bersama
Jasa Raharja Cabang Sukabumi Teken Komitmen Bersama dengan BPJS Kesehatan Sukabumi Terkait Kepatuhan Pembayaran PKB dan SWDKLLJ
Samsat Purwakarta dan Jasa Raharja Bagikan Takjil dalam Rangka Jumat Berkah
Asa Raharja Karawang Gelar Perhatian Pertama Gawat Darurat (PPGD) di Daerah Rawan Laka
Jasa Raharja Laksanakan Sosialisasi Keselamatan kepada Organisasi Ekstrakurikuler Patroli Keamanan Sekolah (PKS) MAN 1 Pangandaran
Sinergi Jasa Raharja dan BPJS Ketenagakerjaan Purwakarta dalamPenjaminan Korban Kecelakaan Lalu Lintas
Tag :

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 13:44 WIB

Wabup Buka Bazar Tebus Murah TerdePAN

Jumat, 14 Maret 2025 - 15:03 WIB

Apresiasi Bagi Wajib Pajak Yang Taat Bayar PB dan SWDKLLJ Tepat Qaktu

Jumat, 14 Maret 2025 - 15:00 WIB

Jasa Raharja Sukabumi Sinergi dengan Perumda BPR Sukabumi Terkait KepatuhanPembayaran Pajak dan SWDKLLJ dan Dilanjutkan dengan PenandatangananKomitmen Bersama

Jumat, 14 Maret 2025 - 14:38 WIB

Samsat Purwakarta dan Jasa Raharja Bagikan Takjil dalam Rangka Jumat Berkah

Jumat, 14 Maret 2025 - 14:13 WIB

Asa Raharja Karawang Gelar Perhatian Pertama Gawat Darurat (PPGD) di Daerah Rawan Laka

Jumat, 14 Maret 2025 - 13:38 WIB

Jasa Raharja Laksanakan Sosialisasi Keselamatan kepada Organisasi Ekstrakurikuler Patroli Keamanan Sekolah (PKS) MAN 1 Pangandaran

Jumat, 14 Maret 2025 - 13:07 WIB

Sinergi Jasa Raharja dan BPJS Ketenagakerjaan Purwakarta dalamPenjaminan Korban Kecelakaan Lalu Lintas

Jumat, 14 Maret 2025 - 12:49 WIB

Jasa Raharja Cabang Cirebon Gelar Pelatihan Pertolongan Pertama GawatDarurat (PPGD) di Titik Rawan Kecelakaan Lalu-Lintas

Berita Terbaru

Wakil Bupati Sumedang M. Fajar Aldila saat memberikan bingkisan kepada warga di Bazar Tebus Murah TerdePAN dalam rangka Safari Ramadhan PAN di Halaman Gedung Negara Sumedang, Minggu (16/3/2025).

Berita Daerah

Wabup Buka Bazar Tebus Murah TerdePAN

Minggu, 16 Mar 2025 - 13:44 WIB

Berita Daerah

Apresiasi Bagi Wajib Pajak Yang Taat Bayar PB dan SWDKLLJ Tepat Qaktu

Jumat, 14 Mar 2025 - 15:03 WIB