Hardiknas, Uu Ruzhanul: Merdeka Belajar untuk Kebebasan Insan Pendidikan Berkreasi

- Publisher

Selasa, 2 Mei 2023 - 12:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG – Plh. Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum mengapresiasi program Merdeka Belajar dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi yang memberikan kebebasan pada insan pendidikan untuk berkreasi, berinovasi, dan berkolaborasi.

Hal itu dikatakan Uu Ruzhanul saat memimpin Upacara Hari Pendidikan Nasional 2023 Tingkat Provinsi Jabar di Lapangan Gasibu, Kota Bandung, Selasa (2/5/2023).

“Program Merdeka Belajar memberikan kemerdekaan dan kebebasan pada insan pendidikan untuk berkreasi, berinovasi, dan berkolaborasi,” kata Uu Ruzhanul.

Ia juga menyatakan, apa yang diamanatkan oleh Mendikbudristek harus menguatkan  visi misi Jabar Juara Lahir Batin, khususnya dalam bidang pembangunan pendidikan.

Tujuannya untuk meningkatkan pendidikan tetapi tidak lepas dari tujuan pendidikan nasional dan cita-cita Ki Hajar Dewantara.

“Sekalipun diberi kebebasan tetapi ada batasan, supaya semua mengarah pada satu tujuan,” ujarnya.

Uu Ruzhanul menuturkan pula bahwa pendidikan di Jabar harus dibingkai dengan keimanan dan ketakwaan serta harapan para siswa yang memegang teguh tiga slogan orang tua terdahulu, yakni nyunda , nyantri , dan nyakola .

Baca Juga :  Kepala Jasa Raharja dan Bapenda Jabar kunker ke Samsat Sukabumi

“Anak yang nyunda tahu tentang kesopanan, karakter budaya orang Sunda antara lain silih asih, silih asah, silih asuh, kemudian nyantri adalah beragama memiliki keimanan dan ketakwaan yang hebat, yang dicirikan dengan moral, dan yang, ketiga nyakola , memiliki intelektual yang hebat melebihi rata-rata masyarakat lainnya,” ungkapnya.

Selain itu, Uu mengapresiasi pelajar yang berprestasi di pentas dunia mengharumkan nama Jabar. Menurutnya, mereka patut diberi apresiasi setinggi-tingginya.

Berita Terkait

Jasa Raharja Kanwil Jabar Bersama Mitra Kerja Terkait, Siapkan Arus Mudik Lebaran dengan MelaksanakanRampcheck di PO Surya Putra
PT Jasa Raharja Cabang Indramayu Ikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Lodaya 2025
PTDI Wujudkan Kepedulian Lewat Ramadhan Berbagi & Mudik Gratis 2025
Kepala PT Jasa Raharja Cabang Indramayu Lakukan Survey Pasca Bayar untuk Pengendalian Risiko
Jasa Raharja Bandung Hadirkan Pemeriksaan Kesehatan dan Pengobatan Gratis dalam Acara Gerakan Pangan Murah
Petugas Jasa Raharja Samsat Haurgeulis Lakukan Monitoring ke Samsat Desa Patrol
Persiapan Pos Pelayanan Terpadu di UPPKB Losarang untuk Kenyamanan Pemudik
Kunjungan Kerja Tim Saber Pungli Jawa Barat ke Samsat Karawang

Berita Terkait

Kamis, 20 Maret 2025 - 15:29 WIB

Jasa Raharja Kanwil Jabar Bersama Mitra Kerja Terkait, Siapkan Arus Mudik Lebaran dengan MelaksanakanRampcheck di PO Surya Putra

Kamis, 20 Maret 2025 - 14:46 WIB

PT Jasa Raharja Cabang Indramayu Ikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Lodaya 2025

Kamis, 20 Maret 2025 - 12:40 WIB

PTDI Wujudkan Kepedulian Lewat Ramadhan Berbagi & Mudik Gratis 2025

Rabu, 19 Maret 2025 - 15:32 WIB

Kepala PT Jasa Raharja Cabang Indramayu Lakukan Survey Pasca Bayar untuk Pengendalian Risiko

Rabu, 19 Maret 2025 - 14:52 WIB

Petugas Jasa Raharja Samsat Haurgeulis Lakukan Monitoring ke Samsat Desa Patrol

Rabu, 19 Maret 2025 - 14:45 WIB

Persiapan Pos Pelayanan Terpadu di UPPKB Losarang untuk Kenyamanan Pemudik

Rabu, 19 Maret 2025 - 14:38 WIB

Kunjungan Kerja Tim Saber Pungli Jawa Barat ke Samsat Karawang

Rabu, 19 Maret 2025 - 14:28 WIB

Jasa Raharja Bogor Perkuat Koordinasi dengan RS Hermina Depok untuk Percepatan Penjaminan Korban Laka Lantas & Persiapan Arus Mudik 2025

Berita Terbaru

Dirut PT DI Gita Amperiawan memberikan paket bahan pokok di Gedung Dirgantara II (Dharma Wanita) PTDI Bandung, Kamis (20/3).

Berita Daerah

PTDI Wujudkan Kepedulian Lewat Ramadhan Berbagi & Mudik Gratis 2025

Kamis, 20 Mar 2025 - 12:40 WIB