Daop 2 Bandung Berikan Diskon 20 Persen bagi Penumpang Disabilitas Kereta Api

- Publisher

Sabtu, 16 September 2023 - 13:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG — PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 2 Bandung memberikan potongan harga tiket kereta api jarak jauh kelas eksekutif, bisnis, dan ekonomi sebesar 20 persen bagi penumpang disabilitas untuk keberangkatan mulai 17 September 2023.

“Pemberian reduksi ini merupakan wujud kepedulian KAI terhadap masyarakat yang memiliki keterbatasan fisik, intelektual, mental dan/atau sensorik dalam jangka waktu lama,” kata Manager Humas Daop 2 Bandung Mahendro Trang Bawono.

Mahendro mengatakan, tarif reduksi bagi pelanggan disabilitas ini juga sebagai implementasi komitmen perbaikan layanan yang terus-menerus KAI lakukan.

Diskon bagi pelanggan disabilitas ini, dimulai bersamaan dengan peringatan “Hari Perhubungan Nasional” yang jatuh pada 17 September.

Berikut aturan untuk mendapatkan tarif reduksi bagi penyandang disabilitas:
1. Wajib melakukan registrasi di Customer Service Stasiun paling lambat H-2 keberangkatan kereta api.
2. Registrasi reduksi disabilitas wajib menggunakan surat keterangan asli dari dokter rumah sakit/puskesmas yang menyatakan bahwa yang bersangkutan adalah penyandang disabilitas.
3. Registrasi dapat diwakilkan kepada orang lain dengan membawa surat keterangan asli dari dokter rumah sakit/puskesmas, KTP asli, dan pas foto milik penumpang reduksi disabilitas yang akan didaftarkan.
4. Registrasi reduksi ini dilakukan hanya sekali saja. Penumpang selanjutnya dapat membeli tiket dengan tarif reduksi melalui aplikasi Access H-45 atau di Loket Stasiun.
5. Saat proses boarding dan pemeriksaan di atas kereta api, pemegang tiket dengan tarif reduksi disabilitas wajib menunjukkan bukti KTP asli atau surat keterangan asli penyandang disabilitas.
6. Bilamana pada saat proses boarding dan atau pemeriksaan di atas kereta api tidak dapat menunjukkan KTP asli atau surat keterangan asli penyandang disabilitas, maka tiket dianggap hangus dan diturunkan pada kesempatan pertama.

Baca Juga :  Agar Sukses Kelola BUMDesma, Bupati Minta Pengurus Harus Punya Tiga "Senjata"

Penulis : Adi

Editor : Dhardiana

Berita Terkait

KAI Commuter Ikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Angkutan Lebaran 2025 Oleh KAI Group
Komitmen Tingkatkan Kinerja Halal : Bio Farma Terima Sertifikat Halal Vaksin BCG dari BPJPH
Wabup Buka Bazar Tebus Murah TerdePAN
Pelayanan Pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor dan SWDKLLJ Secara Jemput Bola di PT Dirgantara Indonesia
PT Jasa Raharja Kanwil Utama Jawa Barat Kunjungi KCIC dan KCI untukPerkuat Sinergi
Jasa Raharja Bekasi Proaktif mendatangi Tempat Kejadian Kecelakaan dan Rumah Ahli Waris untuk Kepastian Jaminan dan Tepat Penerima Santunan
Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama antara Jasa Raharja Cabang Bandung dengan Blue Bird dan Big Bird Kota Bandung
Motorola Kembali ke Indonesia, Luncurkan moto g45 5G dengan Harga Spesial Ramadan

Berita Terkait

Jumat, 28 Februari 2025 - 17:09 WIB

Keutamaan Puasa di Bulan Ramadan: Meraih Keberkahan dan Pahala Berlimpah

Jumat, 28 Februari 2025 - 11:07 WIB

Menyiapkan Diri Menjelang Ramadan: Tips agar Ibadah Lebih Optimal

Kamis, 15 Agustus 2024 - 06:03 WIB

Pelarangan Jilbab Paskibraka, DPP Gema Keadilan sebut itu pelecehan Pancasila

Jumat, 28 Juni 2024 - 18:03 WIB

Bey Machmudin Dampingi Menteri Zulkifli Hasan Resmikan Masjid Al-Ihsan Bandung

Senin, 3 Juni 2024 - 14:40 WIB

Bey Machmudin Sebut Peran Tim Pemeriksa Kesehatan Hewan Pastikan Hewan Kurban Sesuai Syariat Islam

Minggu, 12 Mei 2024 - 12:11 WIB

Bey Machmudin Lepas Keberangkatan Jemaah Haji Kloter Pertama Embarkasi Jakarta-Bekasi

Minggu, 12 Mei 2024 - 10:31 WIB

Bey Machmudin Lepas Keberangkatan Jemaah Haji dari Bandara Kertajati

Sabtu, 4 Mei 2024 - 22:01 WIB

Sekda Herman Suryatman Sebut MTQ Perkuat Ukhuwah Islamiah

Berita Terbaru