Bantu Korban Gempa Cianjur, Pemkot Bandung Kirim Ambulans dan Bantuan Pokok Lainnya

- Publisher

Rabu, 23 November 2022 - 17:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung menerjunkan belasan ambulans dan bantuan pokok lainnya untuk membantu korban gempa di Kabupaten Cianjur.

Hal ini disampaikan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bandung Ema Sumarna, Selasa 22 November 2022.

“Kita sudah mengirimkan tujuh ambulans berangkat, ini akan terus ditambah,” ujar Ema.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia mengaku, juga telah mengadakan rapat bersama beberapa SKPD terkait untuk membahas pengumpulan dan pengiriman bantuan selanjutnya.

“Wali Kota Bandung dipastikan akan mendukung agar bantuan segera dapat dikirim,” ucapnya.

Baca Juga :  Ini Penyebab Lain Tingginya Harga Ayam Potong di Jawa Barat

Sementara itu, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Daerah Kota Bandung, Momon Ahmad Imron Sutisna memaparkan, hasil rapat mengenai rencana donasi bantuan kemanusian untuk korban bencana Kabupaten Cianjur akan segera dibuatkan surat edarannya.

“Pertama, bantuan dari ASN, karyawan RS, BUMD dikumpulkan di Bagian Kesra. Ini akan kita buatkan surat edarannya. Lalu Disdagin dan Dinsos mengumpulkan bantuan dari para pengusaha dan donatur lingkup masing-masing,” jelas Momon.

Kemudian, para camat dan lurah mengumpulkan bantuan dari warga masyarakat di lingkungan masing-masing. Selanjutnya, Dinkes mengirimkan bantuan berupa ambulans, tenaga medis, dan obat-obatan.

Baca Juga :  FKLL Wilayah Rancaekek Siap Tekan Angka Laka Lantas

“Diskar PB juga sedang mengasesmen kebutuhan-kebutuhan yang diperlukan di lokasi bencana. Bantuan dapat berupa uang, makanan, dan pakaian layak,” paparnya.

Ia menambahkan, bantuan tersebut dikumpulkan paling lambat hari Jumat, 25 November 2022.

“Bantuan dari ASN, BUMD, rumah sakit, Disdagin, Dinsos dan dari para camat serta lurah, akan diserahkan ke lokasi, Senin 28 November 2022. Rencananya Pak Wali Kota yang menyerahkan,” imbuhnya.

Berita Terkait

Jasa Raharja Kampanyekan Aksi Keselamatan denganPemasangan Stiker Reflektor pada Sepeda Motor dalam Kegiatan Pemeriksaan Kendaraan di Area Samsat Kota Cimahi
Jasa Raharja Indramayu Sosialisasikan Operasi Keselamatan Lodaya Di Pondok Pesantren Al-Bahjah
Jasa Raharja Kampanyekan Aksi Keselamatan dengan Pemasangan Stiker Reflektor pada Sepeda Motor dalam Kegiatan Pemeriksaan Kendaraan di Kecamatan Soreang
Jasa Raharja Kanwil Utama Jawa Barat Hadirkan Layanan Mobile Unit Kesehatan Lalu Lintas (MUKL) dalam Kegiatan Pemeriksaan Pajak Kendaraan di Area Samsat Kota Cimahi
Jasa Raharja Indramayu Pastikan Ketepatan Santunan
Jasa Raharja dan Satlantas Polres Purwakarta berkolaborasi dalam Pemasangan Spanduk di Titik Rawan Laka
Jasa Raharja Bersama Samsat Kota Tasikmalaya Gelar Pemeriksaan Pajak Kendaraan di Alun-Alun Taman Kota
Jasa Raharja Bersama Polres Pangandaran & Dishub Laksanakan Ramp Check dan Pemeriksaan Kesehatan di Terminal Tipe B

Berita Terkait

Jumat, 14 Februari 2025 - 16:47 WIB

Jasa Raharja Kampanyekan Aksi Keselamatan denganPemasangan Stiker Reflektor pada Sepeda Motor dalam Kegiatan Pemeriksaan Kendaraan di Area Samsat Kota Cimahi

Jumat, 14 Februari 2025 - 15:39 WIB

Jasa Raharja Indramayu Sosialisasikan Operasi Keselamatan Lodaya Di Pondok Pesantren Al-Bahjah

Jumat, 14 Februari 2025 - 15:12 WIB

Jasa Raharja Kanwil Utama Jawa Barat Hadirkan Layanan Mobile Unit Kesehatan Lalu Lintas (MUKL) dalam Kegiatan Pemeriksaan Pajak Kendaraan di Area Samsat Kota Cimahi

Jumat, 14 Februari 2025 - 14:36 WIB

Jasa Raharja Indramayu Pastikan Ketepatan Santunan

Jumat, 14 Februari 2025 - 13:33 WIB

Jasa Raharja dan Satlantas Polres Purwakarta berkolaborasi dalam Pemasangan Spanduk di Titik Rawan Laka

Jumat, 14 Februari 2025 - 12:22 WIB

Jasa Raharja Bersama Samsat Kota Tasikmalaya Gelar Pemeriksaan Pajak Kendaraan di Alun-Alun Taman Kota

Jumat, 14 Februari 2025 - 12:19 WIB

Jasa Raharja Bersama Polres Pangandaran & Dishub Laksanakan Ramp Check dan Pemeriksaan Kesehatan di Terminal Tipe B

Jumat, 14 Februari 2025 - 12:15 WIB

Kegiatan Samsat Nongki : Kolaborasi Samsat Pajajaran Kota Bandung dengan Jasa Raharja Bandung

Berita Terbaru

Berita Ekonomi

KPJR Cikarang Ke Rumah Duka Kecelakaan Maut Di Tambun Selatan

Jumat, 14 Feb 2025 - 15:41 WIB