PT KAI Daop 2 Bandung Operasikan 2 Kereta Tambahan Lebaran

- Publisher

Senin, 13 Maret 2023 - 12:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG — Daop 2 Bandung mengoperasikan dua kereta api tambahan untuk melayani masa angkutan Lebaran periode keberangkatan 12-30 April 2023. Total, Daop 2 menambah 23.338‬ tempat duduk KA Jarak Jauh atau rata-rata 1.228 tempat duduk per hari. Tiket dijual mulai hari ini Senin, 13 Maret 2023 pukul 00.00 WIB.

Manager Humas Daop 2 Bandung, Mahendro Trang Bawono mengatakan, pemesanan tiket dapat dilakukan melalui aplikasi KAI Access, website kai.id, contact center 121 dan berbagai mitra penjualan resmi yang bekerja sama dengan KAI. Adapun loket di stasiun hanya melayani penjualan tiket go show mulai 3 jam sebelum jadwal keberangkatan kereta api.

Baca Juga :  Jasa Raharja dan Organda Provinsi Jabar Konsolidasi Data Angkot Jelang Lebaran 2024

“Daop 2 menambah 2 perjalanan KA untuk mengakomodir tingginya minat masyarakat guna mudik menggunakan KA pada momen Lebaran 2023. Dioperasikannya KA Tambahan ini menunjukkan kesiapan Daop 2 dalam menyediakan sarana transportasi bagi pelanggan yang ingin melakukan perjalanan di masa Lebaran, serta merupakan wujud komitmen untuk melayani masyarakat dengan sebaik-baiknya,” kata Mahendro.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Adapun KA Tambahan pada masa angkutan Lebaran di Daop 2 Bandung yaitu:

1. Pasundan Tambahan relasi Kiaracondong – Surabaya Gubeng (PP) keberangkatan dari Stasiun Kiaracondong pukul 09.20 WIB
2. Ciremai Pagi relasi Bandung – Semarang Tawang (PP) keberangkatan dari Stasiun Bandung pukul 08.00 WIB

Baca Juga :  Mendagri minta Kepala Daerah Fokus Kendalikan Inflasi

Sementara itu, berdasarkan pantauan pada Senin, 13 Maret 2023 pukul 09.00 WIB, tiket KA Jarak Jauh pada masa Angkutan Lebaran 2023 yang telah terjual untuk keberangkatan KA pada periode 12 s/d 28 April 2023 adalah 64.289 tiket atau 29% dari total keseluruhan tiket yang sudah bisa dipesan yakni sebanyak 220.809 tiket. Jumlah tersebut masih akan bertambah, karena penjualan masih terus berlangsung.

Berita Terkait

KAI Commuter Ikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Angkutan Lebaran 2025 Oleh KAI Group
Menteri Perhubungan, Kakorlantas Polri, dan Direktur Utama PT Jasa Raharja Tinjau Kesiapan Pelabuhan Merak Sambut Pemudik Menuju dan Dari Sumatra
Menteri Perhubungan, Kakorlantas Polri, dan Direktur Utama PT Jasa Raharja Tinjau Command Center KM 29 serta Gelar Doa Bersama untuk Kelancaran Operasi Ketupat 2025
Pulang Kampung Aman dan Nyaman, Bima Arya Apresiasi Kesiapan Mudik Pemkot Bandung
Farhan Tegaskan Tempat Hiburan Malam Harus Tutup Selama Ramadan
Komitmen Tingkatkan Kinerja Halal : Bio Farma Terima Sertifikat Halal Vaksin BCG dari BPJPH
Jasa Raharja Cabang Garut Bersama P3D Wilayah Garut Sambut Kedatangan Tim Saber Pungli, Tegaskan Komitmen Anti Pungutan Liar
Wabup Buka Bazar Tebus Murah TerdePAN

Berita Terkait

Senin, 24 Maret 2025 - 11:38 WIB

KAI Commuter Ikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Angkutan Lebaran 2025 Oleh KAI Group

Minggu, 23 Maret 2025 - 22:51 WIB

Menteri Perhubungan, Kakorlantas Polri, dan Direktur Utama PT Jasa Raharja Tinjau Kesiapan Pelabuhan Merak Sambut Pemudik Menuju dan Dari Sumatra

Minggu, 23 Maret 2025 - 09:11 WIB

Menteri Perhubungan, Kakorlantas Polri, dan Direktur Utama PT Jasa Raharja Tinjau Command Center KM 29 serta Gelar Doa Bersama untuk Kelancaran Operasi Ketupat 2025

Sabtu, 22 Maret 2025 - 16:52 WIB

Pulang Kampung Aman dan Nyaman, Bima Arya Apresiasi Kesiapan Mudik Pemkot Bandung

Jumat, 21 Maret 2025 - 18:28 WIB

Komitmen Tingkatkan Kinerja Halal : Bio Farma Terima Sertifikat Halal Vaksin BCG dari BPJPH

Rabu, 19 Maret 2025 - 13:56 WIB

Jasa Raharja Cabang Garut Bersama P3D Wilayah Garut Sambut Kedatangan Tim Saber Pungli, Tegaskan Komitmen Anti Pungutan Liar

Rabu, 26 Februari 2025 - 16:07 WIB

Fasilitas Radiofarmaka Bio Farma Raih Sertifikasi CPOB dari BPOM RI

Sabtu, 15 Februari 2025 - 18:59 WIB

Motorola Kembali ke Indonesia, Luncurkan moto g45 5G dengan Harga Spesial Ramadan

Berita Terbaru