KAB. PANGANDARAN – Hari Minggu, Tanggal 09 Juli 2023, Petugas Jasa Raharja Samsat Induk Kabupaten Pangandaran, Ferdian Alhando bersama petugas dari Mitra Bapenda, Kepolisian, dan Bank Bjb Cabang Cabang Pangandaran melakukan Kegiatan
Pelayanan Samsat di hari minggu bersamaan dengan Kegiatan Fun Bike yang dihadiri
oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.
Dalam Kegiatan ini khusus untuk pelayanan
masyarakat yang membayar pajak tahunan saja, yang sedang mengikuti kegiatanFun
Bike tersebut.
Dengan adanya ekstra pelayanan publik ini di hari Libur, diharapkan dapat membantu
wajib pajak yang tidak bisa membayar pajaknya dihari jam kerja , membayar pajak
jadi mudah dan cepat.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Kegiatan ini pun dalam rangka memeriahkan fun bike dan menyukseskan cycling se Jabar bersama bupati pangandaran, Gubernur Jawa Barat serta seluruh stand/tenan UMKM yang ada di wilayah Pangandaran, Jawa Barat. P3D Wilayah Samsat pPangandaran juga ikut berpartisipasi memeriahkan serta hadir disalah satu stand dalam acara tersebut dan di Wilayah Pangandaran merupakan
penutup /garis finish dalam rangkain kegiatan tersebut.
Dalam kegiatan kali ini pun petugas jasa raharja memberikan informasi apabila terjadi kecelakaan lalu lintas diberikan informasi cepat dalam pemberian jaminan santunan kecelakaan ataupun meninggal dunia akibat kecelaakan lalu lintas.
Jasa Raharja selaku Badan Usaha Milik Negara (BUMN) akan terus selalu mendukung dan berinovasi guna meningkatkan pelayanan kepada masyarakat
Editor : Dhardiana
Sumber Berita : Humas Jasa Raharja Jabar