HUT ke-133, Bio Farma Luncurkan Milestone Produk Baru dan Gelar Tasyakur

- Publisher

Jumat, 4 Agustus 2023 - 20:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTABio Farma, induk holding BUMN Farmasi akan merayakan hari jadi ke 133 tahun pada tanggal 6 Agustus 2023 dengan tema “Delivering Excellence”. Pada pertambahan usia ini, Bio Farma menambah milestone produk baru yaitu dengan meluncurkan vaksin NusaGard (02/08), vaksin untuk mencegah virus Human Papillomavirus (HPV) penyebab kanker serviks. Selain itu dalam rangkaian HUT, Bio Farma telah menyelenggarakan R&D Festival 2023 “CollabInnovate: Advancing Together in Vaccine and Life Science Product Development” (03/08) dan Tasyakur Bi Ni’mah “Beriring Syukur, Berbakti Cemerlang” (04/08) dengan memberikan berbagai bantuan.

Baca Juga :  1000 Produk UMKM Jabar Dapat Sertifikat Halal Kementerian KUKM

Direktur Utama Bio Farma, Shadiq Akasya menyampaikan bahwa bertepatan dengan bertambahnya usia, Bio Farma berhasil menambah milestone produk baru yaitu Vaksin NusaGard untuk mendukung program imunisasi nasional.

“Pada tahun ini pemerintah mulai melakukan pencegahan kanker serviks yang telah menjadi program imunisasi nasional. Setiap program imunisasi nasional yang dicanangankan pada dasarnya merupakan upaya pencegahan untuk melindungi bangsa. Bio Farma akan terus berkomitmen memenuhi kebutuhan vaksin program pemerintah. Saat ini kami juga telah mendukung progam vaksin nasional, ada 13 vaksin. Kami ucapkan terimakasih kepada Pemerintah, BPOM, dan segenap stakeholder yang telah mendukung sehingga penyediaan vaksin untuk kanker serviks ini berjalan dengan baik.” ungkap Shadiq

Shadiq yakin dengan kerja keras Bersama, Bio Farma dapat mendukung target eliminasi kanker serviks pada 2030. “Bio Farma merupakan mitra strategis pemerintah. Kita punya target, pada 2030 eliminasi kanker serviks dan saya yakin dengan kerja keras kita bersama, kita pasti bisa menekan kejadian kanker serviks di Indonesia melalui vaksinasi dan deteksi dini kanker serviks.”

Penulis : Adi

Editor : Dhardiana

Berita Terkait

KAI Commuter Ikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Angkutan Lebaran 2025 Oleh KAI Group
Komitmen Tingkatkan Kinerja Halal : Bio Farma Terima Sertifikat Halal Vaksin BCG dari BPJPH
Wabup Buka Bazar Tebus Murah TerdePAN
Kunjungan Periodik Jasa Raharja Bekasi Ke RSUD Kab. Bekasi Untuk Penyelesaian Pengajuan Rawat Cepat
Jasa Raharja Cabang Cirebon Melaksanakan Pemeriksaan Pajak Kendaraan Bermotor di Wilayah Kota Cirebon dan Kab Kuningan
Fasilitas Radiofarmaka Bio Farma Raih Sertifikasi CPOB dari BPOM RI
Pelayanan Pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor dan SWDKLLJ Secara Jemput Bola di PT Dirgantara Indonesia
PT Jasa Raharja Kanwil Utama Jawa Barat Kunjungi KCIC dan KCI untukPerkuat Sinergi

Berita Terkait

Sabtu, 22 Maret 2025 - 16:52 WIB

Pulang Kampung Aman dan Nyaman, Bima Arya Apresiasi Kesiapan Mudik Pemkot Bandung

Jumat, 21 Maret 2025 - 13:23 WIB

Jasa Raharja Bogor & Dishub Gelar Ramp Check & Tes Kesehatan Pengemudi Bus di Terminal Cileungsi

Jumat, 21 Maret 2025 - 12:16 WIB

Jasa Raharja Karawang Bersama Mitra Lakukan Ramp Check di Perusahaan Otobus

Jumat, 21 Maret 2025 - 10:26 WIB

PT Jasa Raharja Gelar Apel PAM Lebaran Idul Fitri 1446H Tahun 2025

Kamis, 20 Maret 2025 - 16:30 WIB

Jasa Raharja Cabang Sukabumi Mengikuti Apel PAM Lebaran Idul Fitri 1446 H Secara Hybrid

Kamis, 20 Maret 2025 - 16:28 WIB

Jasa Raharja Sukabumi Hadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Lodaya 2025 Di Terminal Tipe A Kota Sukabumi

Kamis, 20 Maret 2025 - 15:49 WIB

Samsat Ngabuburit “The Last Part”, Jasa Raharja Bogor Tutup Layanan Ramadan di GDC Depok dengan Semangat Taat Pajak

Kamis, 20 Maret 2025 - 15:29 WIB

Jasa Raharja Kanwil Jabar Bersama Mitra Kerja Terkait, Siapkan Arus Mudik Lebaran dengan MelaksanakanRampcheck di PO Surya Putra

Berita Terbaru