Gelar Anugerah Jurnalistik ke-19, Pertamina Jaring Karya Terbaik

- Publisher

Kamis, 22 September 2022 - 23:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA – Memasuki tahun ke-19, Pertamina kembali menghadirkan Anugerah Jurnalistik Pertamina (AJP) 2022 untuk menjaring karya terbaik wartawan dari seluruh Indonesia. AJP 2022 ini mengusung tema “Energizing Your Future”. Tema ini juga sejalan dengan tema komunikasi perusahaan tahun 2022 sejalan langkah dan inovasi Pertamina dalam menjaga ketahanan energi nasional dan transisi energi bersih.

“Pertamina mengajak insan pers di seluruh Indonesia, untuk kembali menghasilkan karya penuh energi dalam AJP 2022. Ajang tahunan ini terbuka untuk media nasional maupun lokal untuk memberikan karya terbaiknya,” ujar Brahmantya S. Poerwadi Corporate Secretary PT Pertamina (Persero).

AJP 2022 membuka peluang karya terbaik dengan mengangkat beragam informasi terkait Pertamina Go Green, Pertamina Go Global, Pertamina Go Digital, Pertamina Go Collaborative, Pertamina Go Productive & Efficient dan Pertamina Go Sustainable.

AJP 2022 menawarkan 6 (enam) kategori karya yakni Kategori Media Cetak, Media Online, Kategori TV, Kategori Radio, Kategori Foto Essay dan Kategori CSR/UMKM Pertamina. Khusus kategori CSR/UMKM Pertamina bisa diikuti oleh seluruh insan media dari berbagai kanal baik cetak, online, TV maupun Radio. Sementara karya Foto Essay bisa diikuti jurnalis foto dengan beragam tema, termasuk tema CSR, UMKM, Olahraga dan lain sebagainya.

Seluruh karya AJP 2022 akan diseleksi secara berjenjang mulai tingkat teritori, hingga tingkat nasional untuk memperebutkan babak final dan grand final dengan beragam hadiah menarik berupa uang tunai hingga kursus singkat di luar negeri.

Baca Juga :  Jabar Tuntaskan Bantuan Pangan Beras Tahap 1 Tahun 2024

“Pertamina menyediakan hadiah uang tunai dan kursus di luar negeri. Nantinya ada pemenang tingkat teritori dan tingkat nasional,” imbuh Brahmantya.

Untuk memudahkan peserta, tahun ini pendaftaran dan penyampaian karya AJP 2022 dilakukan secara digital melalui microsite AJP Pertamina, di http://anugerahjurnalistikpertamina.com/ .

Setiap peserta bisa menyampaikan karya sebanyak-banyaknya, tanpa dibatasi. Karya yang didaftarkan haruslah berita positif dan sudah pernah dipublikasikan atau disiarkan di media massa pada rentang waktu 16 November 2021 sampai dengan 31 Oktober 2022.

Berita Terkait

Pulang Kampung Aman dan Nyaman, Bima Arya Apresiasi Kesiapan Mudik Pemkot Bandung
Farhan Tegaskan Tempat Hiburan Malam Harus Tutup Selama Ramadan
Komitmen Tingkatkan Kinerja Halal : Bio Farma Terima Sertifikat Halal Vaksin BCG dari BPJPH
Selenggarakan Apel PAM Lebaran 2025, PT Jasa Raharja Siagakan Personel di Seluruh Indonesia untuk Hadapi Arus Mudik dan Balik Idulfitri 2025
Harwan Muldidarmawan: Media Berperan Penting Hadirkan Informasi Akurat Selama Mudik Idulfitri 2025
Jasa Raharja Cabang Garut Bersama P3D Wilayah Garut Sambut Kedatangan Tim Saber Pungli, Tegaskan Komitmen Anti Pungutan Liar
PT Jasa Raharja Gelar Mudik Aman Sampai Tujuan 2025, Tak Hanya Gratis, tapi Juga Nyaman dan Berkeselamatan
Jasa Raharja Bogor Hadiri Rakor Lintas Sektoral Operasi Ketupat Lodaya 2025 untuk Pengamanan Ramadan & Idul Fitri

Berita Terkait

Sabtu, 22 Maret 2025 - 16:52 WIB

Pulang Kampung Aman dan Nyaman, Bima Arya Apresiasi Kesiapan Mudik Pemkot Bandung

Jumat, 21 Maret 2025 - 15:25 WIB

Tim FKLL Kab. Indramayu Lakukan Peninjauan Kawasan Tertib Lalu Lintas (KTL) di Kawasan Griya Asri Jatibarang Kab. Indramayu

Jumat, 21 Maret 2025 - 12:16 WIB

Jasa Raharja Karawang Bersama Mitra Lakukan Ramp Check di Perusahaan Otobus

Jumat, 21 Maret 2025 - 10:26 WIB

PT Jasa Raharja Gelar Apel PAM Lebaran Idul Fitri 1446H Tahun 2025

Kamis, 20 Maret 2025 - 16:30 WIB

Jasa Raharja Cabang Sukabumi Mengikuti Apel PAM Lebaran Idul Fitri 1446 H Secara Hybrid

Kamis, 20 Maret 2025 - 16:28 WIB

Jasa Raharja Sukabumi Hadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Lodaya 2025 Di Terminal Tipe A Kota Sukabumi

Kamis, 20 Maret 2025 - 15:49 WIB

Samsat Ngabuburit “The Last Part”, Jasa Raharja Bogor Tutup Layanan Ramadan di GDC Depok dengan Semangat Taat Pajak

Kamis, 20 Maret 2025 - 15:29 WIB

Jasa Raharja Kanwil Jabar Bersama Mitra Kerja Terkait, Siapkan Arus Mudik Lebaran dengan MelaksanakanRampcheck di PO Surya Putra

Berita Terbaru