BANDUNG – Pangdam III/Slw Mayjen TNI Kunto Arief Wibowo S.I.P., bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah III/Slw Ny. Mia Kunto Arief Wibowo mendampingi Kasad Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman pada acara syukuran Peringatan HUT TNI ke 77.
Kegiatan tersebut digelar setelah pelaksanaan upacara memperingati HUT TNI ke 77 di Lapangan Manunggal Brigif 15/Kujang II Cimahi, Rabu (05/10) kemarin yang dipimpin langsung oleh Pangdam III/Slw Mayjen TNI Kunto Arief Wibowo S.I.P.
Demikian disampaikan Kapendam III/Slw Letkol Inf Adhe Hansen di Kantor Pendam III/Slw, jalan Aceh No. 69 Kota Bandung Jawa Barat, Kamis (06/10/2022).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Lanjut dikatakannya, kedatangan Kasad dengan rombongan disambut tarian Lengser dan pengalungan bunga serta sorban dari Ketua MUI, sementara ibu Kasad menerima hand bucket dari ibu Ketua MUI Jabar. Saat tiba di stadion Kasad disambut tim marawis Polri dan santri, selanjutnya menuju tempat penandatanganan Prasasti peresmian penggunaan Stadion Siliwangi setelah direnovasi.
“Usai melakukan penandatanganan prasasti dilanjutkan pemberian Jersey dari Viking Persib Bandung kepada Kasad dan Kasad memberikan jaket loreng kepada bobotoh dan menejer Persib, dilanjutkan pengguntingan pita tanda diresmikannya Stadion Siliwangi,” ujarnya
Dikatakan lebih lanjut bahwa, gelaran syukuran tersebut dimeriahkan beberapa penampilan seperti kolaborasi seni orkestra angklung dari Persit Kartika Chandra Kirana, Komunitas Jawa Barat, anak sekolah, Kowad dan prajurit TNI AD. Saat itu Kasad, Wakasad, Pangdam III/Slw serta beberapa pejabat utama lainnya turut berpartisipasi memainkannya.
Halaman : 1 2 3 Selanjutnya