SUKABUMI — Jasa Raharja Perwakilan Sukabumi bersama dengan mitra kerja melaksanakan survei lapangan untuk memetakan daerah rawan kecelakaan di perlintasan kereta api, Senin (7/10). Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Perwakilan Jasa Raharja Sukabumi, Wahyu Pria Wibowo, Kasatlantas Polres Sukabumi, AKP Fiekry Adi Perdana, PJ Pelayanan Dadan Setiadi, Staf Pelayanan Dentino R Wibowo, Kanit Kamsel Ipda Pready SP, serta jajaran dari Dinas Perhubungan dan PT KAI Daop 1.
Survei ini bertujuan untuk mengidentifikasi titik-titik perlintasan kereta api yang dianggap rawan kecelakaan lalu lintas serta memastikan keamanan bagi pengguna jalan yang melintasi daerah tersebut. Dalam kegiatan ini, tim gabungan juga melakukan evaluasi terhadap kondisi fisik perlintasan dan infrastruktur penunjang seperti rambu lalu lintas, palang pintu, dan penerangan jalan.
“Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya mitigasi risiko kecelakaan lalu lintas, khususnya di daerah perlintasan kereta api, demi menciptakan keselamatan dan kenyamanan bagi seluruh pengguna jalan,” ujar Wahyu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Jasa Raharja bersama dengan mitra terkait akan terus melaksanakan kegiatan ini secara berkala sebagai komitmen untuk meningkatkan keselamatan lalu lintas, khususnya di wilayah Kab. Sukabumi yang memiliki beberapa perlintasan kereta api. Upaya ini diharapkan dapat mengurangi angka kecelakaan di titik-titik rawan serta memberikan perlindungan kepada masyarakat pengguna jalan.
PT. Jasa Raharja sebagai BUMN yang diberikan Amanah untuk memberikan perlindungan dasar kepada masyarakat korban kecelakaan lalu lintas jalan terus berkomitmen menghadirkan pelayanan prima. Hal itu sebagaimana tertuang dalam Undang – Undang No. 33 dan 34 tahun 1964 tentang Dana Pertanggungan Wajib Kecelakaan Penumpang Umum dan Lalu Lintas Jalan, yang tak lain merupakan salah satu bentuk kehadiran Negara memberikan perlindungan dasar bagi korban kecelakaan lalu lintas.
Editor : Shireni
Sumber Berita : Humas Jasa Raharja