“Kita sudah mencapai 48 chapter dan tiga brother di Singapura, Brunei dan Malaysia. Secara pribadi saya juga minta restu akan mengibarkan SOG di England,” ujarnya.
Sementara itu, Bupati H. Dony Ahmad Munir secara pribadi maupun dinas mengucapkan terimakasih atas kontribusi yang diberikan SOG yang selama ini dengan menjadi bagian solusi di tengah-tengah masyarakat dan memberikan berbagai kemanfaatan kepada masyarakat.
“Sebaik baiknya manusia adalah memberi manfaat bagi manusia lainnya dan sebaik baiknya organisasi di manapun adalah organisasi yang memberikan manfaat kepada manusia lainnya,” katanya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Lebih lanjut bupati juga menyampaikan apresiasi acara yang dikolaborasikan dengan Keraton Sumedang Larang melalui berbagai pagelaran seni budaya yang ditampilkan.
Dengan adanya nilai-nilai budaya tersebut, kata bupati, diharapkan bisa memacu etos kerja dalam menjalankan tugas-tugas kemanusiaan.
“Seni dan budaya ini akan menghaluskan budi dan rasa. Kalau dua hal itu sudah halus Insyaallah hati kita pun istiqomah menjalankan kebaikan,” tuturnya.
Penulis : Adi
Editor : Dhardiana
Halaman : 1 2