Ridwan Kamil Yakin FIFA Bakal Restui Lapangan Ini Jadi Sarana Latihan Tim Piala Dunia U-17

- Publisher

Minggu, 30 Juli 2023 - 13:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNG – Gelaran Piala Dunia U-17 sudah di depan mata. Bila tidak ada aral melintang, rencananya perhelatan akbar kompetisi sepakbola antar negara dari seluruh belahan dunia ini akan dilaksanakan pada November 2023 mendatang.

Hari ini, Minggu 30 Juli 2023 tim dari FIFA telah melakukan verifikasi kelayakan venue dan tempat latihan di beberapa titik yang ada di Kota Bandung, Jawa Barat. Dimana tiga poin utama pengecekan yakni kesiapan venue pertandingan dan latihan, pitch management dan team service.

Agenda sarana latihan yang dicek yaitu lapangan latihan Sabuga ITB, Lapangan Sidolig, Lapangan Arcamanik dan Lapangan Batununggal.

Menyikapi hal ini, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengaku optimistis empat sarana yang diajukan tersebut bakal direstui oleh FIFA untuk menjadi tempat latihan bagi tim peserta Piala Dunia U-17.

“Hari ini FIFA akan mengecek lapangan latihan, In Syaa Allah lapangan di Sabuga dan Arcamanik akan menambahi tempat latihan tim Piala Dunia U-17, In Syaa Allah lolos,” ujarnya usai mengikuti lari marathon di Gedung Sate, Kota Bandung, Minggu (30/7/2023).

Dia mengaku, telah meminta stakeholder terkait untuk memastikan kondisi lapangan sebaik mungkin sesuai standar FIFA. Sehingga dapat digunakan menjadi sarana latihan bagi tim peserta Piala Dunia U-17.

Baca Juga :  RSUD Bandung Kiwari Layani Operasi 105 Pasien Katarak Gratis

“Saya sudah instruksikan sebagus mungkin, standar FIFA,” ucapnya.

Demikian pula Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung yang menjadi venue pertandingan Piala Dunia U-17, yang diyakininya bakal lolos uji verifikasi dari FIFA. Terlebih sebelumnya stadion tersebut sebelumny juga telah lolos verifikasi, dalam menyambut perhelatan Piala Dunia U-20 meski akhirnya tidak jadi digunakan karena Indonesia batal menjadi tuan rumah.

Penulis : Ton

Editor : Maura Dzakiya

Berita Terkait

Pembinaan dan Sosialisasi Divisi Human Capital PT Jasa Raharja di Kantor Wilayah Utama Jawa Barat
Jasa Raharja Bandung Terlibat dalam Operasi Khusus ‘Samper Teman’ Tindak Lanjuti Tunggakan Pajak Kendaraan
Jasa Raharja Bandung Terlibat dalam Rapat Persiapan Operasi Pemeriksaan Pajak Kendaraan Bermotor
Jasa Raharja Perwakilan Sukabumi Melaksanakan Forum LLAJ Tingkat Kota Sukabumi
Sinergi Jasa Raharja dan Satlantas Polres Cianjur untukMeningkatkan Keselamatan Lalu Lintas
Jasa Raharja Sukabumi Turut Serta dalam Operasi Pajak Kendaraan Bermotor
Jasa Raharja Cabang Cirebon Turut Serta Dalam Kegiatan Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Lodaya 2025
Jasa Raharja Purwakarta Menghadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Lodaya 2025 di Polres Subang

Berita Terkait

Selasa, 11 Februari 2025 - 13:58 WIB

Pembinaan dan Sosialisasi Divisi Human Capital PT Jasa Raharja di Kantor Wilayah Utama Jawa Barat

Selasa, 11 Februari 2025 - 08:56 WIB

Jasa Raharja Bandung Terlibat dalam Operasi Khusus ‘Samper Teman’ Tindak Lanjuti Tunggakan Pajak Kendaraan

Senin, 10 Februari 2025 - 21:50 WIB

Jasa Raharja Bandung Terlibat dalam Rapat Persiapan Operasi Pemeriksaan Pajak Kendaraan Bermotor

Senin, 10 Februari 2025 - 16:19 WIB

Jasa Raharja Perwakilan Sukabumi Melaksanakan Forum LLAJ Tingkat Kota Sukabumi

Senin, 10 Februari 2025 - 13:15 WIB

Jasa Raharja Sukabumi Turut Serta dalam Operasi Pajak Kendaraan Bermotor

Senin, 10 Februari 2025 - 10:14 WIB

Jasa Raharja Cabang Cirebon Turut Serta Dalam Kegiatan Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Lodaya 2025

Senin, 10 Februari 2025 - 10:12 WIB

Jasa Raharja Purwakarta Menghadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Lodaya 2025 di Polres Subang

Jumat, 7 Februari 2025 - 13:09 WIB

Perkuat Koordinasi, Jasa Raharja Sukabumi Anjangsana ke Unit Gakkum Polres Cianjur

Berita Terbaru